Secangkir kopi bukan hanya sebagai minuman pagi hari sambil menikmati sekeping roti. Secangkir kopi kini bisa dikatakan sebagai gaya hidup yang menjadi tren kawula muda di daerah perkotaan, sekadar untuk nongkrong bersama ataupun membicarakan bisnis.
Banyak tempat yang bisa menyajikan minuman kopi panas nikmat. Tapi, bila berbicara mengenai brand dan disain interior yang menawan untuk menghabiskan secangkir kopi, semua orang pasti akan memilih Starbucks.
Kenikmatan secangkir kopi tidak bisa dipisahkan dengan Starbucks. Jaringan kedai kopi asal Amerika Serikat ini telah menyebar di-44 negara dengan 15.012 kedainya. Melihat pangsa pasar penikmat kopi yang besar, Starbucks coba menyelaraskan bangunan kedainya dengan lebih modern dan tentunya sangat unik.
Interior yang indah, mewah, dan unik tidak luput dari detil kedai Starbucks. Walaupun ada juga yang dibangun dengan sederhana, kedai Starbucks menjanjikan sebagai tempat pilihan yang sangat nyaman dan disesuaikan dengan lingkungan sekitarnya.
Mau tahu seperti apa beberapa bangunan kedai kopi yang dimiliki Starbucks? 7 Kedai Mewah Starbucks di Seluruh Dunia
1. Starbucks ‘The Bank’ Amsterdam
Kedai ini dibuat di sebuah bangunan bekas Bank. Starbucks membuat konsep bangunan kedai yang indah seluas 4.500 meter persegi, di ruangan bawah tanah. Bangunan ini tampaknya adalah ‘sekilas visi Starbucks di masa depan’. Disain dan interior ruangan dibuat dengan sangat natural. Penggunaan unsur kayu menambah kesan unik dan alami yang memesona mata pengunjung.
2. Ski-In/Ski Out Starbucks di Squaw Valley, California
Secangkir kopi saat cuaca dingin tentu sangat nikmat. Bisa menghangatkan tubuh dan juga suasana bersama teman atau keluarga. Konsep itu yang dibidik Starbucks dengan mendirikan kedainya di daerah dengan ketinggian 8.000 kaki. Kedai Ski-In/Ski Out Starbucks ini merupakan kedai pertama kalinya yang dibangun di daerah tinggi. Jadi, sebelum atau sesudah bermain ski, Anda bisa menyeruput secangkir kopi Starbucks panas.
3. Shipping Container Starbucks di Tukila, Washington
Bisa dikatakan kedai Starbucks di Tukila ini sangat unik. Karena, tempat nongkrong yagng disajikan kepada pengunjung terbuat dari empat buah container yang didisain dengan sangat inovatif dan ramah lingkungan.
4. Fukuoka Starbucks, Jepang
Bangunan kedai dirancang oleh Kengo Kuma & Associates. Kedai terletak di jalan yang mengarah ke kuil Dazaifu Tenmangu. Interior kedai ini menggunakan sekitar 2.000 batang kayu mengkilat, dan dirangkai sedemikian rupa sepanjang bangunan. Konsep bangunan ini adalah mencoba mengajak pengunjung untuk ramah lingkungan, di mana mereka yang datang merasa sedang menikmati secangkir kopi diantara dahan pepohonan
5. Allure of the Seas Starbucks, Kapal Pesiar Royal Caribbean
Kopi panas nikmat bisa dinikmati dimana saja. Mungkin itu yang ingin dilakukan oleh kedai Starbucks. Satu kedainya bisa Anda temukan saat melintasi lautan menggunakan kapal pesiar Royal Caribbean. Kapal yang bisa mengangkut 5.400 penumpang ini dilirik Starbucks sebagai lokasi kedainya. Di satu bagian kapal, kedai Starbucks dilengkapi dengan pohon seperti di ‘Central Park’ terbuka. Kedai ini mulai beroperasi sejak Oktober 2010.
6. Xi’an Starbucks, China
Pengunjung kedai Starbucks di daerah Xi’an China pasti akan terpukau dengan tampilan bangunan yang disuguhkan. Eksterior kedai ini sangat unik, dengan sudut-sudut yang tajam dan panel kayu simetris. Disain luar ruangan ini pastinya akan menarik perhatian pengguna jalan di daerah itu. Kedai Xi’an Starbucks mulai dibuka di tahun 2007.
7. Starbucks at the Ibn Battuta Mall, Dubai
Bisa dikatakan bahwa kedai Starbucks di mal Ibn Battuta Dubai ini paling mewah dan indah. Bangunan ini didisain dengan interior yang menawan. Ubin langit-langit mal dibuat dengan mosaik yang didominasi warna biru dan kuning. Lampu kristal yang mewah tergantung di tengah ruangan.
0 komentar :
Post a Comment
PEDOMAN KOMENTAR
Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Mohon tidak memberikan komentar bermuatan penghinaan atau spam, Kita semua menyukai muatan komentar yang positif dan baik.
Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Hargai pembaca lain dengan berbahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar nuansa kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.
Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.